Untuk informasi seputar review film dan info perfilman, silakan kunjungi RajaSinema

MPR RI Inisiasi Pembentukan Forum MPR Dunia

Konferensi internasional yang diinisiasi MPR dilakukan sebagai wujud dukungan bagi Presidensi G-20 yang berlangsung di Indonesia
MPR RI berfoto bersama netizen Bandung/MPR RI

Sebagai negara pemegang Presidensi Group of 20 (G20) untuk pertama kalinya, Indonesia tak henti-hentinya terus menggaungkan persoalan ini ke masyarakat. G20 sendiri adalah forum ekonomi dunia yang beranggotakan 20 negara dengan representasi 80% PDB dunia, 75% eskpor global, dan 60% populasi global.

Selain Indonesia, 19 negara lain yang merupakan anggota G20 adalah Argentina, Australia, Brasil, Kanada, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Prancis, Jerman, India, Italia, Jepang, Republik Korea, Meksiko, Rusia, Arab Saudi, Afrika Selatan, Turki, Inggris, Amerika Serikat, dan Uni Eropa.

Wakil Ketua MPR RI, Fadel Muhammad melihat bahwa pertemuan G20 bukan hanya soal pertemuan pemimpin negara (eksekutif) saja, tetapi juga pertemuan yang diikuti pimpinan parlemen (legislatif), seperti pertemuan pimpinan parlemen G20 (P20) beberapa waktu lalu.

Maka kita buat konferensi internasional yang diikuti para ketua majelis permusyawaratan atau majelis syuro negara-negara Anggota Kerja Sama Islam di Bandung pada 24-26 Oktober sebelum pertemuan puncak G20 di Bali pada November mendatang.

- Fadel Muhammad

Konferensi Internasional dalam Rangka Pembentukan Forum Majelis Permusyaratan Dunia 

Untuk lebih menggaungkan kegiatan konferensi internasional, MPR RI mengajak netizen Bandung berdiskusi bersama pada Sabtu, 22 Oktober 2022.

Bertempat di Hotel Novotel Cihampelas, acara diskusi bareng netizen Bandung ini mengusung tema  'Penguatan Diplomasi Majelis Permusyawaratan/Lembaga Senat melalui Forum Majelis Permusyawaratan Dunia'. 

Dalam kesempatan tersebut hadir Siti Fauziah, SE, MM, selaku Plt. Deputi Bidang Administrasi Setjen MPR RI, Budi Muliawan, SH, MH, selaku Kepala Bagian Pemberitaan dan Hubungan Antarlembaga, Biro Humas dan Sistem Informasi Setjen MPR, dan Fadel Muhammad selaku Wakil Ketua MPR RI.

Fadel Muhammad memaparkan alasan kenapa perlu dibentuk Forum MPR Dunia/MPR RI

Selain sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan G20, Fadel Muhammad mengungkapkan kalau konferensi internasional ini bertujuan untuk membentuk 'Forum MPR Dunia' atau nama lain yang disepakati nanti dalam konferensi.

Pembentukan Forum MPR Dunia ini ke depannya akan lebih banyak membahas persoalan kerjasama antar majelis tinggi di negara-negera peserta konferensi. Juga tentunya akan lebih banyak membahas mengenai persoalan perdamaian dunia.

Fadel menambahkan kalau perdamaian dunia menjadi topik utama yang akan dibahas dalam Forum MPR Dunia, salah satunya karena masih adanya perselisihan-perselisihan yang terjadi khususnya di antara negara-negara Islam.

Selain itu, Fadel juga berharap nantinya forum yang akan dibentuk tidak tumpang tindih dengan forum-forum parlemen yang sudah ada.  

Lebih jauhnya lagi, inisiasi pembentukan Forum MPR Dunia juga sejalan dengan sikap politik luar negeri Indonesia yakni bebas aktif dan turut serta dalam menjaga perdamaian dunia.  

Rangkaian kegiatan konferensi internasional

Setelah berdiskusi dengan netizen Bandung, MPR RI akan melaksanakan kegiatan konferensi internasional yang diberi nama Konferensi Internasional Ketua Majelis Permusyawaratan, Majelis Syura, atau Nama Sejenis Lainnya dari Negara-Negara Anggota Organisasi Kerja Sama Islam (International Conference of Speakers of Consultative Assembly, Shura Council or Other Similar Names of The Organization of Islamic Cooperation Member States).

Kegiatan konferensi ini akan diselenggarakan di Gedung Merdeka, Bandung, Jawa Barat, pada 24-26 Oktober 2022. 

Secara garis besar, rangkaian kegiatan konferensi diawali dengan penyambutan kedatangan delegasi dan welcoming dinner pada hari pertama 24 Oktober 2022. 

Kemudian pada hari kedua 25 Oktober 2022, dilakukan pembukaan konferensi internasional yang dilaksanakan di Gedung Merdeka. Dan dilanjutkan dengan agenda pemaparan pandangan dari masing-masing delegasi yang berlangsung di hotel Pullman. 

Sementara pada hari terakhir 26 Oktober 2022, dilakukan kegiatan penutupan bersamaan dengan pembacaan kesepakatan bersama para delegasi.

Siti Fauziah memaparkan rangkaian kegiatan konferensi internasional/MPR RI

Siti Fauziah memaparkan kalau rangkaian kegiatan konferensi internasional ini akan diisi oleh beragam kegiatan menarik terutama pada hari kedua. 

Lebih lanjut Siti Fauziah mengungkapkan bahwa sebelum acara pembukaan di Gedung Merdeka, para delegasi akan melakukan semacam historical walk dari Hotel Savoy Homann menuju Gedung Merdeka. Hal ini untuk mengingatkan dan mengulangi apa yang pernah dilakukan para delegasi yang mengikuti Konferensi Asia Afrika tahun 1955.

Dan menariknya, warga Bandung bisa menyaksikan langsung bagaimana pimpinan MPR dan para delegasi melakukan kegiatan historical walk.

Selain itu, acara pembukaan dan penutupan konferensi akan disemarakkan dengan suguhan seni budaya tradisional Jawa Barat. Serta juga menyediakan beragam kuliner khas Jawa Barat.

Siti juga berharap, acara konferensi yang didukung penuh oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat bisa berimbas pada pariwisata Indonesia khususnya di Jawa Barat. Bahkan diakui Siti, beberapa delegasi sudah ada yang berencana stay lebih panjang dengan mengunjungi destinasi wisata di Bali, Jogjakarta, dan Bandung itu sendiri. 

Untuk menyukseskan kegiatan ini, MPR RI telah mengundang 50 negara Anggota Kerja Sama Islam. Walau saat ini baru 15 negara yang sudah menyatakan kesediaannya untuk hadir. Di antaranya adalah Arab Saudi, Iran, Bahrain, Maroko, Malaysia, Pakistan, dan Yaman. 

Masih menerka-nerka/MPR RI

Harapan saya, semoga apapun yang diputuskan nanti dalam konferensi internasional bisa bermanfaat buat rakyat dunia, berperan penting dalam menjaga perdamaian dunia, serta menjadi forum yang berkelanjutan.

Aamiin!

Read Also :
Pecinta Musik dan Film Indonesia yang bercita-cita menjadi Jurnalis atau Entertainer namun malah tersesat di dunia Informatika

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung ke RajaLubis. Tinggalkan jejak dengan mengisi kolom komentar yang ada. Kami tidak memoderasi kolom komentar, jadi silakan re-cek kembali sebelum berkomentar. Hindari komentar dengan memberikan link hidup, sapaan yang salah, dan atau kata-kata kasar.