Untuk informasi seputar review film dan info perfilman, silakan kunjungi RajaSinema

Mie Sehat untuk Anak Kost

       Realitas sehari-hari anak kost tidak akan pernah lepas dari mie instant. Bener nggak? Di saat kritis belum terima transferan dari orang tua tapi uang di kantong udah menipis, maka mie instant jadi pilihan menu utama sambil ngerjain tugas atau nonton film depan laptop. Ada yg pernah ngalamin? Saya termasuk yang mengalami masa-masa sulit nan indah itu, ya tapi sudah lama sich beberapa tahun yang lalu.

     Kenapa mie instant? Selain harganya yang murah, prosesnya pun mudah. Namun banyak mitos (entah fakta) bahwa mengkonsumsi mie instant berlebihan itu nggak sehat alias berbahaya. Wah ngeri juga ya nih anak kost.

     Ini beberapa mitos tentang mie yang saya rangkum dari berbagai sumber.
  1. Styrofoam mie instant dalam cup beracun
  2. Memasak Mie Instan Dengan Bumbunya bikin kangker
  3. Mie Instan Mengandung Zat Lilin
  4. Mie Instan Mengandung Pengawet Dalam Kadar Tinggi
  5. Pewarna Pada Mie Instan adalah Pewarna Pakaian
  6. Air Rebusan Mie Instan Berbahaya    
      Nah, gimana terlepas dari mitos atau fakta hal-hal di atas, lebih baik cari mie yang jelas-jelas sehat. Tapi pastinya bukan mie instant yang ada di warung-warung yach. Perkenalkan ini adalah Mie Siram Iga.

Mie Siram Iga
      Gimana ngiler nggak? Seketika perut saya berontak ingin segera memasukkan mie ini ke dalamnya. Penampakannya memang sangat sederhana sekali. Cukup sepiring mie yang ditaburi oleh daging yang dipotong kecil-kecil ditambah kuah pakcoy organik. Hm. pasti nikmat. Oia, Mie Siram Iga ini dibuat sendiri hanya dari tepung terigu dan telur saja. makin penasaran kan gimana rasanya.

     Tanpa disadari, tangan ini mengambil sendok dan garpu yang ada di atas meja, lalu mulai mengambil mie dalam piring. Upz, masih tanpa sadar, mie sudah masuk dalam mulut. Dengan gaya Pak Bondan, "Maknyuss". Sip! Tekstur mienya sendiri sangat lembut jelas jauh berbeda dengan mie instant yang biasa jadi konsumsi saya. Udah gitu, rasanya juga enak. Pokoknya harus nyobain sendiri dech. Kemana? Kamu bisa langsung datang ke Cafe Mini Pawon, Jln. Flores No. 5 deket hotel Amaroossa. Banyak menu lainnya juga, nantikan di postingan selanjutnya ya.

Depan Cafe Mini Pawon

Read Also :
Pecinta Musik dan Film Indonesia yang bercita-cita menjadi Jurnalis atau Entertainer namun malah tersesat di dunia Informatika

2 comments

  1. Aaak mau mie siram iga ini lagi :D
    1. Hayu teh ke Mini Pawon lagi...
Terima kasih sudah berkunjung ke RajaLubis. Tinggalkan jejak dengan mengisi kolom komentar yang ada. Kami tidak memoderasi kolom komentar, jadi silakan re-cek kembali sebelum berkomentar. Hindari komentar dengan memberikan link hidup, sapaan yang salah, dan atau kata-kata kasar.